Uang dan Kebahagiaan

Jika kita membicarakan tentang uang dan kebahagiaan memang tak akan ada habisnya. Katanya "Kebahagiaan tidak bisa di beli dengan uang?", terkadang itu memang benar ya. Tapi tidak memiliki uang itu membuat seseorang dalam kesengsaraan.

http://www.quotesvalley.com/money-cant-buy-happiness-but-it-can-make-you-awfully-comfortable-while-youre-being-miserable-22/

Orang yang selalu bilang bahwa uang itu tidak penting adalah orang yang munafik. Kenyataannya, manusia hidup bergantung pada uang.

Orang yang mengatakan hal tersebut pasti tidak pernah merasa kekurangan dalam hidupnya.
Tidak pernah merasakan lapar dalam waktu yang lama.
Tidak pernah tahu rasanya jika tidak bisa bayar kontrakan.
Tidak tahu betapa menderitanya tidak memiliki pulsa selama sebulan.
Tidak tahu betapa menyakitkannya tidak bisa membeli sesuatu yang sangat kita inginkan.
 Dan mereka pasti tidak pernah mengalami bingungnya mencari hutangan untuk menutupi hutangan yang lain.

Coba ya orang yang mengatakan hal tersebut memberikan uang kepada orang yang sangat membutuhkan. Pasti orang tersebut sangat bahagia tentunya. Saya juga selalu senang setiap ditransfer oleh Ayah saya yang tinggal di luar pulau. Itu artinya Ayah saya sudah membeli kebahagiaan saya kan? Jadi masih berpikiran bahwa uang tidak bisa membeli kebahagiaan?

Kenyataannya saat ini orang bekerja tiap hari, mulai pagi sampai sore hanya untuk mencari uang. Orang jauh-jauh merantau bahkan sampai ke luar pulau hanya untuk mengejar yang namanya uang. Mereka rela meninggalkan keluarga tercinta, dan semua teman-temannya. Rela tidak bisa berkumpul dengan anak-anaknya, dengan alasan untuk mencari uang. Apakah kebahagiaan dalam mencari uang tersebut lebih besar daripada kebahagiaan menghabiskan waktu dengan orang yang kita cintai?

Jika kamu ingin merasa kaya, hitung saja sesuatu yang kamu miliki yang tidak bisa di beli dengan uang. 

Memang uang bisa membuat orang bahagia. Uang bisa membuat orang senang. Uang juga bisa membuat seseorang semakin semangat dalam menjalani hidup. Bahkan menurut Aristotle Onassis seorang milyader dari Yunani mengatakan, "Jika Wanita tidak ada di dunia ini, uang tidak akan berguna lagi". Itu menandakan bahwa dengan uang, kita bisa membahagiakan wanita kita. Dengan uang kita bisa mendapat pahala juga loh. Kok bisa? Memang bisa. Banyak jalannya jika kita ingin. Yaitu dengan menyumbang infaq di masjid, bersedekah ke fakir miskin, dan menyantuni anak yatim. Meskipun kita kehilangan uang, tapi kita tidak rugi. Karena yang akan membalas adalah Allah dengan berkali-kali lipat.

Comments

Post a Comment